JKT48 Info - Perbedaan Antara Lulus dan Mengundurkan Diri di JKT48

Vienny Lepas Kabesha by Official JKT48

Banyak orang yang masih bingung tentang perbedaan antara Lulus dan Mengundurkan Diri-nya para Member di idol group JKT48. Mimin sendiri sebenarnya tidak heran karena dua hal ini bila dilihat secara sekilas memang tidak jauh berbeda karena ujung-ujungnya member akan lepas dari status member JKT48. Yang membedakan dari kedua hal ini adalah cara melepaskan status sebagai member JKT48 saja.

Lalu, apa saja yang membedakan kedua "cara" keluar dari Idol Group JKT48 ini? Silahkan disimak, disini mimin akan membahasnya menurut sudut pandang serta pemahaman mimin.

Lulus dari JKT48

Sesuai dengan arti dari katanya, Lulus dari JKT48 berarti keluar dari idol group JKT48 sesuai dengan ketentuan dari manajemen JKT48. Umumnya, member JKT48 yang ingin lulus dari idol group ibu kota in akan melalui beberapa proses mulai dari diskusi dengan manajemen, mengumumkan kelulusannya kepada fans, melaksanakan konser kelulusan dan/atau pertunjukan theater terakhir hingga prosesi terakhirnya adalah pelepasan kabesha atau foto dirinya yang terpajang di dinding Theater JKT48. 

Lalu, bagaimana dengan member JKT48 yang mengundurkan diri? berikut penjelasannya...

Mengundurkan Diri dari JKT48

Member yang mengundurkan diri dari JKT48 umumnya memiliki alasan tertentu sehingga sudah yakin dan memilih untuk mengundurkan diri dari JKT48. Tentunya mereka juga sudah berdiskusi dengan manajemen dari JKT48 tentang keputusan mereka sehingga mereka secara resmi mundur dari JKT48. Dari yang mimin ketahui, member yang mengundurkan diri biasanya sudah memiliki tujuan baru seperti Erika Ebisawa dan Stephanie Pricilla yang melanjutkan pendidikannya di Jepang atau Adhisty Zara yang ingin berfokus dengan karir aktingnya karena telah sukses bermain di beberapa film selama menjadi member JKT48.

Tentunya, keputusan apapun yang diambil oleh member entah itu Lulus maupun Mengundurkan Diri, kita patut menghargainya karena mengambil keputusan seperti ini merupakan hal yang tidak mudah. Kenapa? karena JKT48 merupakan wadah bagi para gadis yang ingin belajar menjadi idola dari nol. Disini kalian dapat melihat perkembangan mereka dari nol, mulai dari mereka yang masih belajar menari, menyanyi dan MC hingga mereka menjadi idola.

Baca Juga : Istilah dan Singkatan Dalam Fandom JKT48

Untuk kalian yang sudah cukup lama mengikuti JKT48, pastinya kalian tahu kalau JKT48 sudah menelurkan banyak gadis-gadis yang hebat dan berbakat, tidak hanya menyanyi, menari dan MC saja, namun juga berbagai kemampuan lainnya. Berikut beberapa contoh ex-member JKT48 yang masih aktif di dunia hiburan :

  • Melody Nurramdhani Laksani - GM Theater JKT48 & Influencer
  • Devi Kinal Putri - Kepsek JKT48 Academy & Influencer
  • Adhisty Zara - Aktris & Content Creator
  • Stella Cornelia - Content Creator & Influencer 
  • Jessica Veranda - Model & Influencer
  • Michelle Christo - Jual Makanan & Content Creator
  • Nabilah Ratna Ayu - Influencer
  • Erika Ebisawa - Content Creator
  • Cindy Gulla - Content Creator
  • Sendy Ariani - Penyanyi & Content Creator

Selain nama-nama yang ada di list, sebenarnya masih ada banyak lagi mengingat JKT48 memiliki banyak generasi, terlalu panjang kalau mimin tulis semua. Kalian bisa cari sendiri kok, tinggal tulis namanya aja di Google atau di kolom pencarian di Instagram. Mereka yang sudah lulus dari JKT48 tidak semua aktif di dunia hiburan, ada juga yang berbisnis dan juga bekerja sesuai passionnya.

Baca Juga : Apa itu JKT48 One?

Itulah perbedaan antara istilah Lulus dan Mengundurkan Diri di JKT48 beserta sedikit contoh ex-member dari JKT48 yang sukses di dunia entertaiment. Semoga dapat menambah pengetahuan kalian ya. Cheers~! -Gigs

0 Comments

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar anda dengan jelas dan sopan. Kami berhak menghapus komentar anda bila komentar yang telah anda tulis kami anggap tidak baik.