JKT48 Info - Memahami Istilah "Oshi" dan Istilah Turunannya

Oshi bila diterjemahkan dari bahasa Jepang ke bahasa Indonesia memiliki arti tekanan, dorongan atau dukungan tehadap sesuatu. Nah, dalam konteks fandom Idola Jepang, oshi memiliki arti seseorang yang mendukung idolanya. Dalam penggunaan atau pengucapannya, biasanya menggunakan format nama member + oshi, contohnya Shani-oshi yang berarti fan tersebut mendukung Shani. Istilah oshi ini memiliki beberapa istilah turunan yaitu Oshimen, Oshihen dan Hako-oshi.

Disamping tiga istilah turunan diatas, mimin juga akan menambahkan dua istilah yang masih berhubungan dengan dukungan seorang fans terhadap idolanya yaitu Daredemo Daisuki (DD) dan Minna Daisuki (MD).

Baca Juga : 5 Kategori Lagu dari JKT48 Menurut Status Perilisannya

Memahami Istilah Oshi dan Beberapa Istilah Turunannya

Oshimen

Kata Oshimen diambil dari Oshiteru Member yang memiliki arti member yang kami dukung yang digunakan untuk menjelaskan member favorit seorang fan. Umumnya, Oshimen bermakna hanya memiliki satu member yang didukung secara penuh. Untuk mereka yang memiliki lebih dari satu oshi, terdapat istilah Kami-oshi untuk menyebut member paling favorit atau member no.1 yang dia dukung.

Di fandom JKT48 sendiri, beberapa Fans JKT48 menyebut member favoritnya dengan Oshimen sementara untuk member-member lain (yang berarti tidak hanya satu) dia sebut seabgai sebagai selir atau juga hanya member yang disukai.

Oshihen

Oshihen merupakan istilah untuk fan yang oleng dan berganti Oshimen yang berarti dia sudah tidak lagi mendukung member favoritnya dan berpindah untuk mendukung member lain (member favorit barunya).

Hako-oshi

Hako-oshi merupakan sebutan untuk fan yang mendukung group idola-nya dibandingkan mendukung seorang atau beberapa member. Fan yang masuk kategori ini lebih berdedikasi untuk mendukung gorup idola favoritnya dan tidak terpengaruh dengan member yang ada di group tersebut karena dia tidak memiliki Oshimen.

Dari pemahaman mimin, Hako-oshi merupakan orang yang lebih menyukai keberadaan dan karya dari idol group tersebut dibandingkan menyukai member yang ada di idol group.

Daredemo Daisuki (DD)

Daredemo Daisuki memiliki arti Menyukai Beberapa Orang. Istilah ini digunakan untuk fan yang menyukai lebih dari satu member.

Minna Daisuki (MD)

Berbeda dengan istilah sebelumnya, Minna Daisuki memiliki arti Menyukai Semuanya. Istilah ini merujuk kepada fan yang menyukai setiap member yang ada di idol gorup tanpa ada pengecualian.

Baca Juga : Cover Lagu JKT48 Terbaik yang Bisa Kamu Temukan di YouTube

Itulah beberapa istilah turunan dari Oshi yang berguna untuk menunjukkan kesukaan seorang fan terhadap idolanya. Istilah diatas bisa menjadi referensi yang cukup berguna untuk kalian yang aktif di sebuah fandom idola jepang termasuk fandom JKT48.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kalian. Jangan lupa untuk dibagikan ke teman-teman satu fandom kalian agar mereka juga tahu istilah unik ini. Terima kasih sudah membaca tulisan ini wots! -Gigs

0 Comments

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar anda dengan jelas dan sopan. Kami berhak menghapus komentar anda bila komentar yang telah anda tulis kami anggap tidak baik.